Jumat, 12 Juni 2009

UNDANGAN

Kepada :
Yth. Kepala SMP/MTs se- Kabupaten Bogor
di Tempat

Dalam rangka melaksanakan kegiatan rutin MGMP Matematika SMP/MTs, maka dengan ini kami mengundang guru matematika di sekolah yang Bapak /Ibu pimpin untuk mengikuti kegiatan tersebut, yang akan dilaksanakan pada :

Hari / tanggal : Rabu, 24 Juni 2009
Waktu : Pukul 08.30 WIB s.d selesai
Tempat : Aula Gedung I Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor
Acara : - Penggunaan IT dalam pembelajaran Matematika
- Program BERMUTU
- Penutupan MGMP TP. 2008/2009

Demikian undangan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Catatan :
Undangan secara tertulis (sebagai bukti fisik) dapat diperoleh di wilayah masing-masing atau pada saat pelaksanaan kegiatan

SUSUNAN PENGURUS MGMP MATEMATIKA SMP KAB. BOGOR PERIODE 2008-2011

Pembina : 1. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor

2. Kepala Bidang Dikmen

3. Koordinator Pengawas

4. Ketua MKS Kabupaten Bogor

Pengawas Pembina : Dra.Sri Adjiwati S, M.Pd

Ketua Sanggar : H. Maman Kuswandi, S.Pd

Ketua : Almihidaris, S.Pd (SMPN 1 Leuwiliang)

Wakil Ketua : Dra. Suprapti Kustariyah ( SMP N 1 Tenjolaya)

Sekretaris : Iip Aripin, S.Pd (SMPN 1 Parung)

Wakil Sekretaris : Sachrom Sumardi, S.Pd ( SMP N 1 Cigombong )

Bendahara : Dra. Bayu Urip S.(SMPN 1 Ciampea)

Wakil Bendahara : Dra. Hj. Eem Juhaemi (SMPN 1 Bojong Gede)

1. Wilayah I : meliputi Kec. Tanjungsari, Kec. Gn Putri, Kec. Klapanunggal, Kec. Sukamakmur, Kec. Cileungsi, Kec. Jonggol, dan Kec. Cariu.

Ketua : Awaludin , S.Pd (SMP N 1 Cileungsi)

Sekretaris : Dadang Hermawan S.Pd (SMP N 1 Cariu)

Bendahara : Kiswanti, S.Pd ( SMP N 1 Gunung Putri)

Anggota :1. Anong Priyatno, S,Pd ( SMP N 1 Cariu)

2. Darmadi, S.Pd (SMP N 1 Sukamakmur)

3. Drs. Ucu Subarnas (SMP N 3 Gunung Putri)

2. Wilayah II : meliputi Kec. Kemang, Kec. Tajurhalang, Kec. Cibinong, Kec. Citeureup, Kec. Bojong Gede, Kec. Sukaraja, dan Kec. Babakan Madang.

Ketua : Maman Gunawan , S.Pd ( SMPN 2 Citeureup )

Sekretaris : Joni Hartono, S.Pd (SMPN 3 Citeureup)

Bendahara : Ani Rismiyati, S.Pd (SMP N 3 Cibinong)

Anggota : 1. Sri Maemanah, S.Pd (SMP N 1 Cibinong)

2. Muryani, S.Pd (SMP N 2 Cibinong)

3.Yetrinawati, S.Pd ( SMP N 1 Kemang)

3. Wilayah III : meliputi Kec. Ciampea, Kec. Tenjolaya, Kec. Dramaga, Kec. Ciomas, Kec. Tamansari, Kec. Ciawi, Kec. Cijeruk, Kec. Cigombong, Kec. Caringin, Kec. Cisarua, dan Kec. Megamendung.

Ketua : Erin Pangestuti, S.Pd (SMP N 1 Ciawi)

Sekretaris : Agus Mahargyana ( SMP N 1 Caringin)

Bendahara : Kristi Hermila, S.Pd (SMP PGRI 1 Ciawi)

Anggota : 1.Ratna Robiah, S.Pd ( SMP N1 Dramaga)

2.H. Jaenudin, S.Pd (SMP N 1 Ciomas)

3. Komala, S.Pd ( SMP N1 Tamansari )

4. Wilayah IV : meliputi Kec. Parung, Kec. Parung Panjang, Kec. Rumpin, Kec. Tenjo, Kec. Rancabungur, Kec. Ciseeng, dan Kec. Gn. Sindur.

Ketua : Sunardi, S.Pd (SMPN 3 Gunung Sindur)

Sekretaris : Ahmad Arsyad, S,Pd (SMP N 2 Gunung Sindur)

Bendahara : Pipih Epiarti, S.Pd ( SMP N 1 Gunung Sindur)

Anggota : 1.Maryanto, S.Pd (SMP N1 Parung Panjang)

2.Cecep Saefulloh, S.Pd ( SMP N 2 Parung Panjang)

3. Dra. Elita (SMP N 1 Rumpin)

5. Wilayah V : meliputi Kec. Leuwiliang, Kec. Pamijahan, Kec. Cibungbulang, Kec. Cigudeg, Kec. Leuwisadeng, Kec. Nanggung, Kec. Jasinga dan Kec. Sukajaya.

Ketua :Daday Munandar, S.Pd ( SMP N 2 Cibungbulang)

Sekretaris : NunungNurhayati, S.Pd ( SMP N 1 Cibungbulang)

Bendahara : Atikah, S.Pd (SMP N 1 Leuwiliang)

Anggota : 1.Eddy Sulistiyo, S.Pd, M.Pd ( SMP N 1 Nanggung)

2. Sulastri, S.Pd (SMP N 1 Cigudeg)

3.Fitri Puspitasari, S.Si ( SMP N 3 Leuwiliang )

Senin, 25 Mei 2009

FOTO KEGIATAN MGMP MATEMATIKA



AD / ART MGMP MATEMATIKA SMP / MTs KABUPATEN BOGOR

Rabu, 22 April 2009

ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN RUMAH TANGGA
MGMP MATEMATIKA SMP/MTs KABUPATEN BOGOR

PERIODE 2008-2011

ANGGARAN DASAR
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN MATEMATIKA
KABUPATEN BOGOR


PEMBUKAAN

Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa
Untuk mencapai tujuan dan fungsi MGMP Matematika serta peran MGMP Matematika sebagai reformator , mediator, dan pendukung pendidikan dan untuk melakukan pembaruan dan pemantapan sistem pendidikan nasional berdasarkan prinsip desentralisasi, otonomi, keilmuan, dan manajemen, maka eksistensi otonomi sekolah perlu diperkuat dengan kerja sama antar guru Matematika secara kolaboratif.

BAB I
NAMA, WAKTU, DAN TEMPAT KEDUDUKAN

Pasal 1
Organisasi ini merupakan wadah profesionalisme Guru Matematika SMP/MTs Negeri dan Swasta se-Kabupaten Bogor yang bernama MGMP Matematika SMP/MTs Kabupaten Bogor
Pasal 2
MGMP Matematika SMP/MTs Kabupaten Bogor sebagaimana dimaksud pada pasal 1 tersebut di atas berdiri sejak tahun 2000
Pasal 3
Tempat kegiatan MGMP Matematika adalah Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor atau tempat lain yang ditunjuk .
Pasal 4
Pusat organisai MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor berkedudukan di Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor.

BAB II
DASAR, ASAS, DAN TUJUAN

Pasal 5
MGMP Matematika SMP/MTs Kabupaten Bogor berdasarkan Pancasila dan UUD 1945
Pasal 6
MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor berasaskan kekeluargaan, musyawarah dan mufakat.
Pasal 7
MGMP Matematika SMP/MTs Kab.Bogor bertujuan
1. Memotivasi para guru meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam merencanakan, melaksanakan, dan membuat evaluasi program kegiatan pembelajaran dalam rangka meningkatkan keyakinan diri sebagai guru profesional.
2. Mewujudkan kemampuan dan kemahiran guru dalam melaksanakan pembelajaran sehingga dapat menunjang usaha penigkatan dan pemerataan mutu pendidikan.
3. Mendiskusikan permasalahan yang dihadapi dan dialami oleh guru dalam melaksanakan tugas sehari-hari dan mencari alternatif pemecahannya sesuai dengan karakteristik mata pelajaran, guru, kondisi sekolah, dan lingkungannya.
4. Membantu guru memperoleh informasi teknis edukatif yang berkaitan dengan kegiatan ilmu pengetahuan dan teknologi, kegiatan kurikulum , metodologi, sistem pengajaran yang sesuai dengan mata pelajaran Matematika.
5. Saling berbagi informasi dan pengalaman dari hasil lokakarya, simposium, seminar, diklat, penelitian tindakan kelas, referensi, dan lain-lain yang dibahas bersama di sanggar MGMP
6. Mampu menjabarkan, merumuskan agenda reformasi sekolah khususnya pusat pembelajaran di kelas sehingga terproses reorientasi pembelajaran yang efektif.

BAB III
KEDAULATAN

Pasal 8
Kedaulatan MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor berada di tangan anggota dan dilaksanakan sepenuhnya oleh rapat anggota.

BAB IV
SIFAT
Pasal 9
MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor sebagaimana dimaksud pada pasal 1 di atas merupakan organisasi non struktural yang bersifat mandiri .


BAB V
KEANGGOTAAN

Pasal 10
Keanggotaan MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor terdiri atas semua guru Matematika SMP/MTs Negeri dan Swasta
Syarat-syarat keanggotaan diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.


BAB VI
HAK DAN KEWAJIBAN

Pasal 11
Anggota MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor mempunyai hak dan kewajiban yang diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

BAB VII
SUSUNAN DAN MASA BHAKTI PENGURUS

Pasal 12
Susunan pengurus MGMP Matematika SMP/MTs Kab.Bogor diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

Pasal 13
Masa bhakti pengurus MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

BAB VIII
HAK DAN KEWAJIBAN PENGURUS

Pasal 14
Hak dan kewajiban pengurus MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

BAB IX
PERMUSYAWARATAN

Pasal 15
Jenis Permusyawaratan diatur dalam Anggaran Rumah Tangga

BAB X
KEUANGAN

Pasal 16
Keuangan organisasi didapat dari iuran anggota dan pihak lain yang bersifat tidak mengikat.

BAB XI
PEMBUBARAN MGMP MATEMATIKA KAB, BOGOR

Pasal 17
Pembubaran MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor hanya dapat dilakukan oleh rapat pleno yang khusus untuk keperluan itu, dengan ketentuan kuorum dan pengambilan keputusan diatur Anggaran Rumah Tangga.
Tata cara pembubaran MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.
Hal-hal yang menyangkut kekayaan dan kepemilikan MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor akibat pembubaran sebagaimana tercantum pada ayat 1 dan 2 tersebut diatur dalam rapat pleno.

BAB XII
PENUTUP

Pasal 18
Segala sesuatu yang belum diatur dalam Anggaran Dasar ini akan diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.
Anggaran Dasar ini hanya dapat diubah dalam rapat pleno yang khusus untuk itu.
Anggaran Dasar ini berlaku sejak ditetapkan.

Ditetapkan di : Bogor

Pada tanggal : 22 April 2009



Ketua MGMP
Kabupaten Bogor

ANGGARAN RUMAH TANGGA
MUSYAWARAH GURU MATEMATIKA KABUPATEN BOGOR


BAB I
KEANGGOTAAN

Pasal 1
Anggota
Anggota MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor adalah Guru Matematika SMP/MTs Negeri dan Swasta di Kab. Bogor
Setiap anggota mewakili sekolah yang menjadi tempat tugasnya

Pasal 2
Syarat
a. Guru Matematika SMP/MTs Negeri dan Swasta yang berada di wilayah Kabupaten Bogor
b. Sanggup menaati dan melaksanakan semua keputusan dan peraturan organisasi

Pasal 3
Kewajiban
a. Menjunjung tinggi nama baik dan kehormatan MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor serta memiliki keterikatan secara formal.
b. Tunduk dan patuh kepada Anggaran Dasar dan Anggaran RumahTangga dan keputusan MGMP Matematika SMP/MTs Kab.Bogor.
c. Mengikuti secara aktif kegiatan MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor
d. Mendukung dan munyukseskan seluruh program MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor
e. Menghadiri setiap ada pertemuan.
f. Memberitahu kepada pengurus secara tertulis atau lisan apabila tidak dapat menghadiri rapat sebagaimana butir e.
g. Memelihara terwujudnya persatuan dan kesatuan sesama anggota.

Pasal 4
Hak
a. Mengikuti kegiatan yang diadakan/diselenggarakan oleh MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor
b. Memperoleh pelayanan, pembelaan, pendidikan dan pelatihan serta bimbingan dari MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor
c. Mengemukakan pendapat, mengajukan pertanyaan, memberikan usul dan saran yang bersifat membangun.
d. Memilih dan dipilih menjadi pengurus MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor

e. Mendapatkan kartu anggota

Pasal 5
Masa akhir keanggotaan
a. Meninggal dunia
b. Purna tugas/pensiun
c. Mutasi keluar daerah Kab.Bogor.
d. Menjadi Kepala Sekolah.

BAB II
SUSUNAN PENGURUS

Pasal 7
Pengurus MGMP Matematika Kabupaten Bogor berjumlah 36 orang terdiri atas :
Ketua

Wakil Ketua
Sekretaris

Wakil Sekretaris

Bendahara

Wakil Bendahara

Pengurus Wilayah
a. Wilayah I ( 6 orang)
b. Wilayah II ( 6 orang)
c. Wilayah III ( 6 orang)

d.Wilayah IV ( 6 orang)

e. Wilayah V ( 6 orang)

BAB III
PEMILIHAN PENGURUS

Pasal 8
Pengurus MGMP Matematika SMP/MTs Kab. Bogor dipilih dari dan oleh anggota dalam rapat pleno setiap akhir periode kepengurusan.
Pengurus dipilih setiap 3 tahun sekali sampai terbentuknya kepengurusan yang baru.
Pengurus lama dapat dipilih kembali.

BAB IV
MASA BHAKTI KEPENGURUSAN

Pasal 9
Masa bakti kepengurusan ditetapkan untuk masa 3 tahun
Masa bakti kepengurusan berakhir bersamaan dengan disahkannya menjelang pembentukan kepengurusan yang baru.
Masa bakti kepengurusan paling lama 2 periode berturut-turut

BAB V
SYARAT-SYARAT MENJADI PENGURUS

Pasal 10
Syarat
Sebagai anggota aktif.
Memahami dan menguasai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga.

BAB VI
KEWAJIBAN DAN HAK PENGURUS

Pasal 11
Kewajiban
Menjalankan semua ketentuan yang tercantum dalam AD/ART , semua peraturan MGMP dan keputusan MGMP Matematika.
Menyelenggarakan rapat anggota.
Menyelenggarakan rapat pengurus.
Memberikan pertanggungjawaban pada rapat anggota akhir masa bakti.
Memberikan informasi dan atau hasil rapat pleno kepada pihak-pihak terkait.

Pasal 12
H a k
Mengikuti pelatihan-pelatihan atau penataran yang terkait dengan kegiatan MGMP Matematika.

BAB VII
PERGANTIAN PENGURUS ANTAR WAKTU

Pasal 13
Pergantian pengurus dapat dilakukan sebelum masa baktinya berakhir apabila yang bersangkutan sudah tidak aktif menjadi guru Matematika Kab.Bogor.
Pengisian kekosongan pengurus dilaksanakan dalam rapat pleno.

BAB VIII
PERAN DAN TUGAS MGMP MATEMATIKA
Pasal 14
Peran
Reformator dalam classroom reform, terutama dalam reorientasi pembelajaran efektif.
Mediator dalam pengembangan dan peningkatan kompetensi guru terutama dalam pengembangan kurikulum dan sistem pengujian.
Pendukung pendidikan dalam inovasi manajemen kelas dan manajemen sekolah.
Pasal 15
Fungsi
Sebagai wadah guru Matematika Kabupaten Bogor untuk meningkatkan Profesionalisme.

BAB IX
WEWENANG
Pasal 16
Berkaitan dengan peran dan tugas MGMP seperti tersebut dalam pasal 14, 15 di atas, MGMP Matematika Kabupaten Bogor berwenang.
Menghimpun dana dari anggota sesuai dengan ketentuan yang terdapat dalam Anggaran Dasar /Anggaran Rumah Tangga.
Memberikan masukan kepada K3S Kab. Bogor.
Memberikan masukan kepada anggota mengenai inovasi bidang pendidikan.
Memberikan masukan terhadap instansi yang terkait.

BAB X
PERMUSYAWARATAN DAN RAPAT-RAPAT

Pasal 17
Rapat anggota diadakan untuk :
a. Hal-hal lain yang menyangkut kepentingan anggota.
b. Memilih pengurus MGMP Matematika
c. Menilai pertanggungjawaban pengurus
d. Rapat anggota diselenggarakan sekurang-kurang 1 kali dalam satu semester.
Dalam keadaan istimewa dapat diadakan rapat sewaktu-waktu atas pertimbangan pengurus.
e. Rapat anggota dinyatakan sah apabila disetujui sekurang-kurangnya setengah yang hadir.
Pengambilan keputusan diupayakan musyawarah mufakat.
Apabila pengambilan keputusan sebagaimana butir 5) tersebut tidak dapat dilaksanakan maka keputusan diambil dengan suara terbanyak.
Keputusan rapat dinyatakan sah apabila disetujui oleh sekurang-kurangnya setengah + 1 anggota yang hadir.

Pasal 18
Rapat terdiri atas :
a. Rapat anggota paripurna/pleno
b. Rapat pengurus harian
Rapat pengurus harian diadakan 1 bulan 1 kali dan sewaktu-waktu jika ada hal penting.
BAB XI
KEUANGAN

Pasal 19
Sumber keuangan MGMP Matematika berasal dari
a. Iuran anggota
b. Pihak lain yang bersifat tidak mengikat
Pengurus MGMP Matematika mempertanggungjawabkan penerimaan, pengelolaan, dan atau penggunaan dana MGMP Matematika pada seluruh anggota di dalam rapat paripurna.
Laporan keuangan disampaikan secara tertulis oleh pengurus MGMP Matematika dalam rapat anggota paripurna.

BAB XII
PERUBAHAN ANGGARAN DASAR /ANGGARAN RUMAH TANGGA

Pasal 20
Usul perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga dapat dilakukan atas usul sekurang-kurangnya lebih dari setengah anggota yang hadir .
Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga dapat dilaksanakan sekurang-kurangnya ½ (setengah) + 1 dari jumlah yang hadir yang memenuhi kuorum.

BAB XIII
PENUTUP

Pasal 21
Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga ini akan dibahas pada rapat anggota.
Anggaran Rumah Tangga ini ditetapkan oleh rapat anggota dan mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.



Ditetapkan di : Bogor
Pada tanggal : 22 April 2009


Ketua MGMP

Rabu, 22 April 2009

PENGESAHAN AD/ART MGMP MATEMATIKA SMP KABUPATEN BOGOR

Sejak berdiri pada tahun 2000, MGMP Matematika SMP Kabupaten Bogor terus berbenah. Kegiatan dan aktifitas anggota MGMP tidak diragukan lagi, hal ini tentu saja tidak lepas dari kerja sama yang baik dan kepengurusan yang solid. Dalam suatu organisasi perlu adanya anggaran dasar dan anggaran rumah tangga ( AD/ART ) yang mengatur bagaimana seharusnya organisasi tersebut berjalan. Untuk itu pengurus MGMP Matematika SMP Kabupaten Bogor berupaya untuk menyusun AD/ART tersebut. Pada pertemuan MGMP Matematika tanggal 4 Februari 2009 , salah satu acaranya adalah membahas AD/ART MGMP Matematika, setelah dikaji ulang dan ada beberapa revisi, akhirnya AD/ART MGMP Matematika SMP Kabupaten Bogor disahkan pada tanggal 22 April 2009.
Pengesahan AD/ART dihadiri oleh ketua sanggar Matematika H. Maman Kuswandi, S.Pd, Pengurus Kabupaten dan segenap pengurus wilayah dan peserta MGMP Matematika SMP Kabupaten Bogor bertempat di SMP Negeri 3 Cibinong. Dalam kesempatan tersebut kepengurusan MGMP Matematika SMP Kabupaten Bogor disesuaikan dengan AD/ART yang telah disahkan, sehingga ada beberapa perubahan pada susunan pengurus baik di Kabupaten maupun di wilayah. Perubahan susunan pengurus MGMP Matematika SMP Kabupaten sebagai berikut :
Ketua : Almihidaris, S.Pd
Wk. Ketua : Dra. Suprapti Kustariyah
Sekretaris : Iip Aripin, S.Pd
Wk. Sekretaris : Sachrom Sumardi, S.Pd
Bendahara : Dra. Bayu Urip Setyowati
Wk. Bendahara: Dra. Hj. Eem Juhaemi
Kepengurusan di wilayah dengan adanya perubahan tersebut tentu saja ada perubahan. Perubahan ini dimaksudkan untuk efektifitas kerja dan kemajuan organisasi demi kepentingan anggota untuk mewujudkan guru matematika yang profesional. Semoga langkah kita diridhoi Allah SWT dan MGMP Matematika tetap eksis dan berkembang.

Sabtu, 27 Desember 2008

SIAP UJIAN NASIONAL 2009

Ujian Nasional 2009 tinggal beberapa bulan lagi, untuk SMP / MTs tanggal 27 s.d 30 April 2009. Guru-guru yang mengampu mata pelajaran yang di UN kan pasti sudah mempersiapkan anak didiknya dengan maksimal. Untuk UN tahun ini pemerintah telah menyiapkan kisi-kisi UN, sehingga guru dapat lebih fokus dalam penyampaian materi dan siswa dapat lebih fokus dalam belajar. Mudah-mudahan dengan upaya ini kecurangan-kecurangan pada UN tidak terjadi lagi. Semoga-semoga.....

Berikut adalah kisi-kisi UN Matematika SMP/ MTs TP 2008/2009 sesuai lampiran Permendiknas No. 78 Th 2008 tgl 5 Desember 2008
SKL 1. - Menghitung hasil operasi tambah, kurang, kali dan bagi pada bilangan bulat
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan bilangan pecahan
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan skala dan perbandingan
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan jual beli
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perbankan dan koperasi
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan barisan bilangan

SKL 2.- Mengalikan bentuk aljabar
- Menghitung operasi tambah, kurang, kali, bagi atau kuadrat bentuk aljabar
- Menyederhanakan bentuk aljabar dengan memfaktorkan
- Menentukan penyelesaian persamaan linear satu variabel
- Menentukan irisan atau gabungan dua himpunan dan menyelesaikan masalah yang
berkaitan dengan irisan atau gabungan dua himpunan
- Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan relasi dan fungsi
- Menentukan gradien, persamaan garis dan grafiknya
- Menentukan penyelesaian sistem persamaan linear dua variabel

SKL 3. - Menyelesaikan soal dengan menggunakan teorema Pythagoras
- Menghitung luas bangun datar
- Menghitung keliling bangun datar dan penggunaan konsep keliling dalam kehidupan
sehari-hari
- Menghitung besar sudut pada bidang datar
- Menghitung besar sudut yang terbentuk jika dua garis berpotongan atau dua garis
sejajar berpotongan dengan garis lain
- Menghitung besar sudut pusat dan sudut keliling pada lingkaran
- Menyelesaikan masalah dengan menggunakan konsep kesebangunan
- Menyelesaikan masalah dengan menggunakan konsep kongruensi
- Menentukan unsur-unsur bangun ruang sisi datar
- Menentukan jaring-jaring bangun ruang
- Menghitung volume bangun ruang sisi datar dan sisi lengkung
- Menghitung luas permukaan bangun ruang sisi datar dan sisi lengkung

SKL 4. - Menentukan ukuran pemusatan dan menggunakan dalam menyelesaikan masalah
sehari-hari
- Menyajikan dan menafsirkan data

Untuk merakit soal berdasarkan kisi-kisi tersebut kita dapat memperkirakan kemungkinan banyaknya soal yang muncul pada tiap kemampuan yang diuji dengan mempertimbangkan kompetensi-kompetensi pada kurikulum. Jumlah butir soal ujian nasional tahun 2009 untuk mata pelajaran matematika adalah 40 butir. (bu prap)